news image
news 24 Juli 2019

Lisensi panel kontrol cPanel melakukan berbagai perubahan pada model bisnisnya, hal ini pun mendorong terjadinya penyesuaian pada pelanggan Biznet Gio Cloud yang akan diterapkan pada tanggal 1 September 2019 nanti.

Perhitungan layanan lisensi cPanel tidak lagi berdasarkan per server, tetapi yang dihitung kini adalah per akun. Tipe penamaan elemennya juga turut berubah, yang sebelumnya VPS (Virtual Private Server) menjadi Cloud, sementara Dedicated menjadi Metal.

Harga Terbaru

Paket harga yang kini diterapkan menjadi tiga jenis, yakni: Admin, Pro, dan Premier 100. Berikut detailnya:

  1. Paket Admin: pelanggan bisa mendapatkan 5 akun dengan harga berlangganan Rp 275.000.
  2. Paket Pro: pelanggan bisa mendapatkan hingga 30 akun dengan harga berlangganan Rp 400.000.
  3. Paket Premier: pelanggan bisa mendapatkan hingga 100 akun dengan harga berlangganan sebesar Rp 630.000. Jika pelanggan membutuhkan lebih dari 100 akun, akan ada perhitungan yang disesuaikan yakni Rp 180.000 setiap 50 user Premier.

Untuk lebih jelasnya silakan merujuk ke tabel berikut:


Mekanisme masa berlangganan cPanel saat ini adalah per bulan, sesuai dengan jumlah akun yang digunakan pada bulan tersebut.

Kami mengerti adanya sarana alternatif untuk menunjang bisnis, dan sebagai informasi saat ini Biznet Gio Cloud menyediakan lisensi panel kontrol yang lebih terjangkau yakni Plesk. Plesk dapat menjadi alternatif panel kontrol dengan fitur yang lengkap dengan fasilitas mulai dari unlimited domain, WordPress Toolkit, subscription management, account management hingga reseller management. Lihat tabel di bawah untuk melihat paket Plesk yang tersedia, atau untuk lengkapnya silakan mengikuti tautan berikut ini https://www.biznetgio.com/products/plesk.


Demikian informasi ini kami sampaikan, apabila ada kendala pada layanan, silakan mengubungi kami melalui support@biznetgio.com. Pelanggan juga bisa melakukan pembelian langsung dengan cepat dan lebih mudah melalui portal.neo.id, silakan daftar sekarang juga.